Sosial media saat
ini merupakan situs yang paling banyak dikunjugni di beberapa negara. Karena
sosial media layaknya mempunyai sihir yang membuat penggunanya betah untuk
memainkannya. Salah satu pengguna sosial media terbesar di dunia adalah
Indonesia. Tercatat hingga ratusan kali kata-kata yang mengandung bahasa
Indonesia menjadi trending topic. Misalnya saja seperti acara X Factor
Indonesia beberapa waktu yang lalu.
Peran
sosial media sendiri saat ini sangatlah krusial bagi sebagian banyak orang.
Karena beberapa orang kadang kecanduan dengan sosial media seperti Facebook ataupunTwitter. Tidak jarang pula sebagian orang
menjadi gelisah jika seharian tidak membuka jejaring sosial, seolah-olah dia
ketinggalan update berita atau yang lainnya.
Sosial
media memang mempunyai dampak positif dan juga negatif yang didapat. Banyak
orang yang mendapatkan keuntungan dari facebook seperti toko-toko online, dan
juga pebisnis online. Banyak juga orang yang merugi karena facebook, entah itu
ditipu atau hal lainnya. Nah, kali ini saya akan berbagi apa saja .
Keuntungan
Sosial Media
1.
Tentunya dengan sosial media kita bisa menambah teman baru yang bisa kita
dapatkan dari mana saja. Saya sendiri bisa menemukan teman-teman lama saya, dan
juga teman baru yang berada jauh dari tempat saya. Misalnya saja teman dari
NTB, Jawa Timur, Jakarta, dan berbagai tempat lain.
2.
Berpenghasilan dari sosial media juga menjadi salah satu keuntungan dari sosial
media. Beberapa teman saya juga Menghasilkan Uang dari Internet melalui facebook. Terkadang juga
beberapa toko online memanfaatkan facebook atau twitter untuk mengembangkan
tolo online mreka untuk branding.
3.
Sosial media dapat menghilangkan stres kita. Karena kita bisa memainkan game
yang ada di sosial media. Selain itu, anda juga bisa curhat di sosial media
pada beranda anda, atau saling mengirimkan pesan dengan teman anda.
Kerugian
Sosial Media
1. Salah
satu kerugian terbesar dari sosial media adalah melupakan waktu. Tidak sedikit
orang yang melupakan waktu untuk sholat, menjadi ibu rumah tangga, atau bekerja
karena terlalu kecanduan dengan sosial media.
2. Terlalu lama dengan sosial media, anda bisa menjadi
sakit. Memang tidak semua mengalami hal ini, namun tidak sedikit pula yang
menjadi sakit karena terlalu lama dengan sosial media. Biasanya mereka terlalu
di sosial media karena memainkan game atau menonton video atau hal yang lainnya.
Pendapat saya
:
Menurut saya dampak dari suatu media sosial tergantung
dari penggunanya, jika penggunanya menggunakan media sosial untukan tujuan yang
baik maka dampaknya pun baik dan begitu pula sebaliknya.
Referensi :
0 komentar:
Posting Komentar